20/06/2024
Pelepasan TK Terpadu barokah anggrek tahun 2023/2024. Doc/ redaksi
Penamedia,Sampit. Kamis 20/06/2024- Dalam rangka kegiatan pentas seni anak didik yayasan terpadu Barokah anggrek yang sekaligus pelepasan anak didik untuk melanjutkan ke jenjang berikut , yang di adakan pada hari kamis 20 Juni 2024 yang di mulai dari pagi pukul 8.00 WIB di ikuti oleh seluruh siswa anak didik tersebut yang juga di saksikan secara seksama oleh para orang tua dan wali murid bersangkutan.
Adapun yayasan terpadu Barokah adalah yayasan yang sudah terkemuka di Kotim yang sudah membuktikan kualitas pendidikan yang profesional di wilayah Sampit, dimana terbukti sudah banyak menyabet berbagai trophy perlombaan perlombaan di kelas anak anak terutama taman kanak kanak.
Sedangkan kegiatan dari yayasan terpadu Baroqah anggrek meliputi beberapa program antara lain Kelompok Bermain ( KB), Taman Kanak Kanak (TK), Tempat Pendidikan Alquran( TPQ),Posyandu, baik Lansia maupun Balita,adapun alamat adalah di Jl.Dasmon Ali No. 51, Kelurahan Baamang tengah - Kotim- Kalteng.
Disamping para siswa dan wali murid dalam acara tersebut di hadiri oleh korwil yayasan tersebut dan dii lain itu yayasan memberikan juga riword untuk anak anak didik yang berprestasi berupa trophy dalam beberapa kategori,antusias anak didik dan orang tua wali murid sangat sangat baik dan mendukung dalam acara tersebut, karena dalam acara tersebut juga di bagikan hasil evaluasi belajar berupa ijasah dari yayasan terpadu Baroqah anggrek untuk syarat melanjutkan pendidikan ketingkat lebih tinggi lagi yaitu Sekolah Dasar (SD).
Tidak lupa kesuksesan dalam belajar adalah campurtangan guru guru yang dengan sabar dan serius dalam memberikan pelajaran dari akhlak,mengenal huruf, membaca,hingga kerja sama dan lain lain,perlu adanya apresiasi juga kepada para guru dan para orang tua walimurid yang ikut secara langsung ataupun tidak langsung dalam hal ini.
Dari acara ke acara semua berjalan dengan lancar, antara lain dari pembukaan, pembacaan ayat suci Alquran, menyanyikan lagu Indonesia raya, sambutan sambutan,hingga hiburan pentas seni dan penutup tak ada halangan yang berarti atau lancar .
Dan dalam wawancara ibu korwil kepada awak media pena media .news mengatakan ,bila yayasan terpadu Barokah anggrek sangat pesat perkembangannya, dengan terbukti dalam tahun ajaran baru 2023/2024 sampai menolak beberapa calon siswa karena sudah terpenuhi kuota dalam yayasan pendidikan dini tersebut.
Hal itupun di benarkan oleh bapak pembina yayasan tersebut yaitu Dr. H.syamsul Arifin ,S,Hi,MA,bawa kuota sudah mencukupi kecuali ada yang batal maka akan bisa dilakukan sulam,dan bila terjadi kelebihan siswa di khawatirkan kegiatan mengajar akan tidak maksimal,dan berharap akan ada tambahan lokal hingga bisa bertambah lagi kuota siswa di yayasanya tutupnya.
NAS.Wartawan Investigasi
Redaksi-ZR